5 Jam Transit

Saya bersama seorang teman melakukan perjalanan dari Kupang menuju Lombok dengan mengambil rute lewat Denpasar-Bali, dengan durasi waktu transit adalah 5 jam.

Kami berpikir bahwa dari pada boring di bandara sebaiknya kami jalan-jalan ke tempat wisata yang dekat bandara, dan pilihan kami jatuh pada pantai Kuta.

Dengan menggunakan jasa taxi online akhirnya kami ke daerah tujuan yang pada hari itu sedang sangat ramai dengan pengunjung.

Penampilan saya dapat di bilang resmi sehingga terlihat tidak cocok untuk berkunjung ke pantai. Hal ini sangat kontras dengan teman saya yang berpakaian santai sehingga lebih cocok untuk konteks pantai. Tapi bagi saya hal ini tidak menjadi masalah besar karena kami sudah berkomitmen untuk ke pantai artinya sayalah yang harus menyiasati untuk bisa nyaman disana.

Di sepanjang berjalan-jalan di atas pasir putih pantai Kuta, mata saya tak henti mengamati sekitaran pantai, melihat orang-orang yang sedang berjemur, atau yang sedang jalan-jalan di sepanjang pantai tersebut sambil ngobrol dengan rekan mereka. Rasanya saya sedang berkeliling dunia dalam durasi waktu yang singkat, karena kuping saya dapat mendengarkan berbagai jenis bahasa disana. Bahkan mata saya dapat melihat berbagai macam warna kulit dari orang-orang yang sedang menghabiskan waktu di pantai tersebut, yang menjelaskan bahwa ada berbagai bangsa yang sedang berkumpul di satu area yang sama. Seketika saya merasa bahwa dunia ini menjadi begitu kecil.

Di pantai tersebut, saya duduk dan menikmati jajanan khas Indonesia yang di jual oleh pedagang kaki lima, sedangkan teman saya sibuk melayani para penjual jasa seperti: tukang pijat, tukang ngepang rambut, tukang tato, tukang kutek dan berbagai macam penjual aneka acesories lainnya. Dan saya tertawa geli menyaksikan pemandangan itu.

Selang beberapa jam kemudian, sunsetpun menjadi pemandangan yang sangat indah di sore itu. Dan saya benar-benar membenamkan diri dalam keindahan alam itu. Sejenak saya dapat melupakan rutinitas pekerjaan yang terbilang sibuk dalam beberapa minggu terakhir. Bagi saya ini adalah nikmat kehidupan yang Tuhan ijinkan saya dapatkan ditengah-tengah banyaknya tanggung jawab yang sedang harus di selesaikan sehingga di saat saya sedang dalam perjalanan untuk urusan pekerjaan ada liburan singkat yang saya peroleh.

Transit 5 jam yang saya jalani kali ini benar-benar memberikan kesegaran bagi otak dan tubuh saya. 5 jam yang saya habiskan di Bali sudah cukup untuk membuat saya fresh lagi dan siap berjuang di Lombok lagi.

Leave a Reply

Shopping Cart
%d